Ada kalanya pakaian kotor yang harus dicuci jumlahnya tidak terlalu banyak atau Moms mempunyai baju khusus yang tidak boleh dicuci menggunakan mesin cuci. Jika sudah begitu, pakaian tersebut bisa dicuci menggunakan tangan. Untuk pakaian yang dicuci menggunakan tangan, tahap pertama pakaian harus direndam menggunakan air sabun cuci terlebih dahulu selama 30 menit. Tahap selanjutnya, yakni mencuci baju dengan cara dikucek secara perlahan agar tidak merusak bahan pakaian. Bila ditemukan noda, Moms bisa sikat menggunakan sikat lembut agar noda cepat menghilang.
Sumber: Pinterest.com
Pakaian yang telah dicuci menggunakan sabun, jangan lupa untuk segera dibilas menggunakan air bersih. Pembilasan ini berfungsi untuk menghilangkan detergen dan residu yang terdapat pada serat kain. Caranya cukup mudah, Moms tinggal mencelupkan pakaian pada bak berisi air bersih, kemudian kucek secara perlahan agar busa cepat menghilang. Lakukan hal yang serupa atau sampai busa pada pakaian benar-benar hilang. Perhatikan juga saat mengangkat pakaian sebaiknya menggunakan kedua tangan untuk mencegah pakaian menjadi melar.