Hidangan menu buka puasa sehat adalah ide menarik bagi HappyFams yang tetap ingin konsisten dengan pola makan sehat selama menjalankan ibadah puasa Ramadan. Berpuasa bukanlah alasan untuk mengkonsumsi makanan secara sembarangan.
Sebaliknya, ibadah tersebut justru mengajarkan umat Islam untuk menahan diri dari sikap berlebih-lebihan termasuk dalam konsumsi makanan khususnya asupan yang tidak sehat. Selain itu HappyFams juga perlu memahami adab dan sunnah puasa supaya bisa menambah amal ibadah.
Nah, agar kondisi tubuh HappyFams serta seluruh keluarga selalu prima, sajikan menu menyehatkan saat berbuka. Dengan begitu, aktivitas ibadah selama Ramadan juga akan maksimal.
BACA JUGA: Ini Penyebab Berat Badan Tambah Naik Walau Puasa
Setelah seharian berpuasa, sebagian dari kita justru memanfaatkan momen berbuka untuk menyiapkan berbagai macam makanan dan minuman hingga cenderung berlebih-lebihan. Padahal itu justru mencederai hakikat berpuasa dimana kita seharusnya menahan nafsu.
Di samping itu, tidak jarang menu berbuka kebanyakan adalah hidangan yang kurang memperhatikan prinsip pola makan sehat. Berikut ide menu sehat untuk berbuka agar HappyFams memperoleh manfaat puasa secara optimal. Jangan ketinggalan juga membaca rekomendasi makanan sehat untuk sahur.
Takjil adalah menu yang tidak boleh terlewat saat berbuka. Takjil identik dengan hidangan manis yang merupakan resep buka puasa mudah dan praktis. Tenang saja, Moms bisa menyiapkan takjil dengan menu buka puasa sehat seperti berikut.
1. Smoothies Buah
Rekomendasi menu yang pertama yaitu smoothies buah-buahan. Moms dapat menggunakan beragam buah seperti pisang, strawberry, buah naga, mangga, dan sebagainya. Kemudian campurkan dengan susu atau yoghurt serta es batu untuk menambah kesegaran.
2. Kolak Pisang dengan Susu
Jika lebih menyukai takjil hangat, kolak adalah pilhan tepat sebagai menu buka puasa paling laris. Tidak seperti kolak pada umumnya yang menggunakan santan, Moms bisa mengganti santan dengan susu. Selain lebih sehat, susu akan membuat kolak pisang terasa lebih creamy.
3. Kurma
Kurang afdhol rasanya jika berbuka tanpa kurma. Kurma bukan hanya menu buka puasa sehat melainkan juga dianjurkan oleh Rasulullah. Rasa manisnya mampu mengembalikan energi HappyFams setelah seharian menahan lapar dahaga.
4. Puding Buah
Sumber: dreamstime
Puding buah dapat dijadikan alternatif takjil sehat sekaligus nikmat di tenggorokan. Tekstur lembut dan ringan sangat pas untuk mengawali santap berbuka. Padukan puding dengan buah-buahan segar dan hidangkan dalam keadaan dingin.
Menu buka puasa sehat tidak akan lengkap jika tanpa hidangan sayur-sayuran. Sayuran sangat dibutuhkan oleh tubuh karena kaya akan serat sehingga baik untuk pencernaan. Contoh menu sayuran untuk menemani berbuka diantaranya:
1. Sayur Bening Bayam
Bayam merupakan sayuran hijau yang memiliki kandungan serat serta air tinggi. Olahan sayur bening sendiri sangat cocok untuk berbuka karena kuah segarnya mampu mengembalikan cairan selama seharian menahan dahaga.
2. Sayur Sop
Sayur sop adalah salah satu pilihan menu buka puasa sehat yang mudah dan tidak ribet. Beragam jenis sayuran seperti kentang, wortel, kol, kembang kol, daun bawang, hingga seledri memberikan asupan nutrisi baik bagi tubuh.
3. Capcay Kuah
Capcay kuah berisi beraneka ragam sayuran seperti sawi putih, buncis, wortel, dan lainnya. Rasa kuahnya cukup ringan sehingga cocok untuk berbuka. Moms bisa menambahkan potongan ayam, sosis, bakso, atau seafood agar anak semakin doyan.
Komposisi menu buka puasa sehat tentu perlu adanya protein di dalamnya. Moms dapat menyajikan olahan ayam serta ikan saat berbuka. Contoh olahan ayam dan ikan yang tetap sehat yaitu:
1. Garang Asem
Garang asem adalah olahan ayam yang dibungkus daun pisang kemudian dikukus. Menu satu ini memiliki cita rasa asam dari tomat dan pedasnya potongan cabe rawit. Memasak dengan cara dikukus tentu lebih sehat.
2. Steam Ikan Gurame
Ikan gurame yang dimasak dengan cara steam (kukus) adalah pilihan menu sehat untuk berbuka lainnya. Moms dapat mengukusnya bersama potongan cabe rawit, bawang merah, bawang putih, jahe, daun bawang dan menambahkan kecap asin.
BACA JUGA: 5 Cara Diet Saat Puasa Ramadhan Bisa Turun 10 Kg
Meskipun sedang menjalankan diet, HappyFams tetap memerlukan asupan karbohidrat agar tetap seimbang. Meski demikian, pilihlah jenis sumber karbohidrat rendah kalori sebagai menu buka puasa sehat.
Sumber karbohidrat rendah kalori pada umumnya datang dari kelompok karbohidrat kompleks. Untuk melengkapi nikmatnya santap buka puasa bersama keluarga, sajikan sumber karbohidrat sehat seperti:
Berpuasa di bulan Ramadan sebaiknya tidak dijadikan alasan untuk menghentikan pola makan sehat HappyFams. Sebaliknya, puasa justru memberikan banyak manfaat bagi tubuh. Optimalkan manfaatnya dengan menyajikan menu buka puasa sehat untuk keluarga.
Selamat Berbuka Puasa HappyFams