Memilih Dokter Anak Yang Bagus Di Sekitar Anda Baiknya Seperti Apa?

Waktu Baca: 3 menitRabu, 29 Juli 2020 13:13 WIB
Dokter Anak Yang Bagus
Sumber: agefotostock.com

Seiring dengan kelahiran sang buah hati, Mom akan dihadapkan pada beberapa pengambilan keputusan yang cukup penting, salah satunya memilih dokter anak. Bukan hanya memeriksa kesehatan anak yang sedang sakit, pertemuan juga sering dilakukan untuk imunisasi atau pemeriksaan rutin.

Biasanya, dokter anak akan menangani kesehatan anak sejak lahir hingga usia 17 tahun. Oleh karena itu, jangan asal memilih, ada beberapa faktor yang bisa dijadikan pedoman untuk mendapatkan dokter anak yang tepat.

Berikut pedoman memilik dokter anak yang bagus dan cocok:

Anak Merasa Nyaman

Bayangkan sulitnya mengajak anak untuk divaksin atau diperiksa kesehatannya saat ia mulai menangis dan meraung di ruang praktek dokter. Saat pertama kali menemui dokter, lihat bagaimana respon anak pada dokter dan juga sebaliknya.

Cermati caranya berkomunikasi saat menangani buah hati. Bisa dinilai dari kata-kata yang membujuk dengan sabar, hingga memberikan sentuhan yang menenangkan misalnya saat anak menangis sebelum dan sesudah disuntik.

Tempat Praktik

Dokter anak yang memiliki reputasi yang cukup bagus biasanya memiliki daftar antrian yang cukup panjang. Yakin rela menunggu cukup lama untuk memeriksakan kesehatan si kecil? Hal ini juga bisa menjadi salah satu faktor penentuan dokter anak, apalagi saat anak mengalami gangguan kesehatan yang cukup mendadak atau darurat. Selain itu, pertimbangkan juga ruang praktiknya yang kids-friendly atau nyaman bagi anak untuk menunggu giliran.

Teliti dan Komunikatif

Kualitas seorang dokter bisa dicermati dari pertemuan pertama. Ada dokter yang hanya sekilas mendengarkan penjelasan orang tua dan saat itu juga memberikan diagnosis sekaligus pengobatannya, tapi ada juga dokter yang teliti dan meluangkan waktu untuk menyimak keluhan pasien.

Tidak hanya mau mendengarkan, tapi juga memiliki kemampuan komunikasi yang jelas. Sebagai orang tua baru, biasanya kita punya banyak pertanyaan yang diajukan seputar kesehatan anak. Jika dokter anak mau dan mampu menjelaskan dengan baik, bisa jadi indikasi yang tepat untuk menjadikannya dokter langganan.

Mudah Dihubungi

Bukan hanya berjaga-jaga saat kondisi medis darurat, tapi kemudahan menghubungi dokter anak juga bisa dimanfaatkan untuk menanyakan jadwal vaksin atau mengecek ulang pemberian obat pada anak.

Tidak ada salahnya mempertimbangkan dokter anak yang sudah memanfaatkan kemajuan teknologi dan informasi. Mulai dari menggunakan Whatsapp atau Twitter untuk menanyakan jam buka praktik, bahkan kini bisa juga berkonsultasi dengan mengunduh aplikasi tertentu.

Last but Not Least, Biaya

Masalah biaya juga jangan diabaikan begitu saja. Tarif periksa dan obat-obatan yang terlalu tinggi malah bisa bikin kamu berpikir dua kali untuk kembali dan memeriksakan kesehatan si kecil. Buatlah perbandingan biaya konsultasi dari dokter ke dokter, termasuk obat-obatan atau vaksin. Jangan lupa juga untuk menanyakan jenis asuransi yang bisa dimanfaatkan untuk membantu meringankan biaya.

Nonton deh vidoe dokter anak yang pandai menangani anak kecil di bawah ini!

Video Dokter Suntik Anak Tidak Menangis

Dokter anak itu seperti jodoh yang gampang-gampang susah untuk ditemukan. Gunakan faktor-faktor di atas sebagai bahan pertimbangan, sebelum membuat keputusan yang berkaitan dengan kesehatan si kecil ya Moms.

Bagikan Informasi Bermanfaat Ini!
Apa Komentar Anda Mengenai "Memilih Dokter Anak Yang Bagus Di Sekitar Anda Baiknya Seperti Apa?"